Eduroam (education roaming) adalah layanan nirkabel (WiFi) yang berlaku secara global di lingkungan perguruan tinggi dan lembaga riset. Melalui koneksi eduroam, mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan dapat mengakses internet dengan aman dan gratis saat berkunjung ke universitas/institusi lain yang telah bergabung dengan eduroam, baik di dalam maupun luar negeri. Saat ini, layanan eduroam telah tersedia di ribuan perguruan tinggi di dunia. Di Indonesia terdapat sekitar 36 perguruan tinggi yang sudah tersedia layanan eduroam.
Manfaat bagi civitas akademika dan tenaga kependidikan ITS Civitas akademika ITS dapat menggunakan akun email (@its.ac.id dan @student.its.ac.id) dan password myITS untuk terhubung ke internet di Kampus ITS dan di ribuan universitas/institusi lain yang tergabung eduroam di seluruh dunia.
Manfaat bagi tamu yang berkunjung ke ITS Sebaliknya, tamu dari universitas/institusi eduroam lainnya dapat mengakses internet melalui jaringan ITS dengan menggunakan username dan password dari institusi asal mereka ketika berada di Kampus ITS.