COMMUNITY & TECHNOLOGICAL CAMP INSIGHT 2025 – STREAM 1: SDGs INNOVATIONS
Pada Senin, 10 Februari 2025, Departemen Teknik Elektro Otomasi ITS menerima kunjungan dari peserta CommTECH Camp Insight 2025. CommTECH (Community & Technological Camp Insight) adalah program dari Direktorat Kemitraan Global ITS dimana melaksanakan sebuah program kuliah jangka pendek berskala internasional dari berbagai negara. Program ini bertujuan untuk memperkenalkan penerapan konsep dan inovasi Sustainable Development Goals (SDGs) di lingkungan Kampus ITS. Pada tahun ini, CommTECH Camp Insight diikuti oleh 24 peserta dari berbagai negara, termasuk Jepang, Malaysia, Thailand, Vietnam, Rusia, dan Filipina.
Dalam kunjungan ini, Departemen Teknik Elektro Otomasi ITS memperkenalkan berbagai metode pembelajaran yang diterapkan di departemen, sekaligus memberikan wawasan mengenai inovasi dalam bidang sistem otomatisasi. Para peserta juga berkesempatan untuk mengunjungi 4 laboratorium penelitian serta melihat hasil proyek mahasiswa yang berhubungan dengan sistem otomatisasi dan teknologi elektro.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi diskusi interaktif antara peserta CommTECH Camp Insight 2025 dengan mahasiswa dari Departemen Teknik Elektro Otomasi. Sesi diskusi ini menjadi wadah bagi peserta dan mahasiswa untuk saling bertukar pengalaman dan wawasan terkait bidang sistem otomatisasi, serta membangun kolaborasi akademik dan profesional di tingkat global.
Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. Semoga kerja sama dan pertukaran ilmu yang telah terjalin dapat terus berkembang di masa mendatang.
Sampai jumpa di CommTECH Camp berikutnya!
Guest Lecture – DTEO’s Expert Lecture Series on Industrial Automation and Global Experience #17 The Department of Electrical
Industrial Partnership Meeting: Strategic Collaboration with Industrial Partners The Department of Electrical Automation Engineering has held an Industrial
COMMUNITY & TECHNOLOGICAL CAMP INSIGHT 2025 – STREAM 1: SDGs INNOVATIONS Pada Senin, 10 Februari 2025, Departemen Teknik Elektro