Pengukuran, Keandalan, Risiko, dan Keselamatan

Laboratorium Pengukuran, Keandalan, Risiko, dan Keselamatan merupakan laboratorium yang didirikan sebagai laboratorium penunjang keilmuan di Jurusan Teknik Fisika. Selain menunjang kegiatan perkuliahan dan praktikum, laboratorium ini juga mengembangkan keilmuan dibidang sistem pengukuran, kalibrasi, reability, safety, microcontroller dan embedded system. Keilmuan tersebut sengaja dipelajari untuk menunjang bidang minat di Jurusan Teknik Fisika terutama dalam hal pengukuran, pengambilan data dan pemahaman tentang sistem instrumentasi.

Kepala Laboratorium : Prof. Dr. Ir. Ali Musyafa, M.Sc.

 

Dosen Anggota:

  • Dr. Imam Abadi, S.T., M.T.
  • Dr. Ir. Ronny Dwi Noriyati, M.Kes.
  • Ir. Harsono, M.Sc., Ph.D.

Praktikum

  1. Elektronika : Praktikum elektronika mempelajari elektronika analog, elektronika digital dan dasar-dasar mikrokontroller. Praktikum ini merupakan pengimplementasian praktik untuk menerapkan teori yang dipelajari di kelas.
  2. Praktikum Sistem Pengukuran dan Kalibrasi adalah praktikum yang menunjang pemahaman mahasiswa yang mengambil matakuliah Sistem Pengukuran dan Kalibrasi-S1. Diharapakan dengan melaksanakan ini mahasiswa lebih paham dengan konsep sistem pengukuran.Praktikan akan menganalisa sistem pengukuran berdasarkan karakteristiknya dan melakukan pengkalibrasian.

FSC(Fisis Study Club)

Fisis Study Club merupakan kegiatan tahunan yang ditujukan untuk mahasiswa di tahun pertama. FSC dilakukan pada Bulan Mei.

Arduino Training with LabVIEW Data Acquisition

Kegiatan ini dilakukan tanggal 20-21 Mei 2017 di Ruang Sidang Departemen Teknik Fisika dan dibuka untuk umum.

Upgrading

Kegiatan upgrading merupakan kegiatan tahunan yang diperuntukan untuk asisten laboratorium dan dibuka pula untuk umum

Laboratorium Pengukuran Fisis menyediakan jasa kalibrasi alat ukur untuk memastikan alat ukur bekerja sesuai standar

Adapun peralatan yang terdapat di Laboratorium Pengukuran Fisis

No Alat
1 Timbangan digital
2 Multimeter digital
3 Jangka sorong
4 Multimeter sekrup
5 Termometer Inframerah
6 Anemometer
7 Osiloskop
8 Termometer analog
9 Laser Distance Meter
10 Adaptor
11 Trafo
12 Ph meter
  1. Pelatihan Line Tracer: telah dilakukan pelatihan line tracer kepada siswa SMP Plus Fityani Sekolah Berbasis Pesantren di Jl Abd Manan Wijaya 141 Ngroto Pujon Malang Kegiatan ini dilakukan pada 19-20 Maret 2016
  2. Bakti Sosial: Bakti sosial merupakan agenda tahunan laboratorum. Bakti social yang terakhir dilakukan pada pertengaan Bulan 21 Mei 2017 yang bertempat di Panti Asuhan Assabul Kaffi Mulyosari Surabaya
  • Medali perak PIMNAS 29 : Nadhifa Maulida, Wilujeng Fitri Alfiah, Heru Susanto, dan Desty Ajeng Pawesti
  • ITS Sapu Angin Team : M. Fajar Auliya dan Irvandhi Hito Hageshi
  • World Solar Challenge 2015(Posisi 7 Dunia) : Seno Widya Manggala, Jordy Anugrah W, dan Febryn Pradana RP
  • Juara 1 KMHE(Kontes Mobil Hemat Energi) kategori Urban Diesel : M. Fajar Auliya
  • Juara 1 SEM(Shell Eco Marathon) kategori Urban Disel : M. Fajar Auliya
  • Best Prototype PINISI : Okky Agassy FIrmansyah
  • Juara 1 Indonesia Energy Innovation Challenge 2016 : Rizki Herdhitama Putra
  • Juara 1 Mechanical Education Fair 2016 : Rizki Herdhitama Putra
  • Juara 3 ICONIC ITB : Firman Hartono dan Ilham Bintang

Email               : lpf.its@gmail.com

Website           : www.lpf-its.org

Lokasi              : Ruang E-103 Departemen Teknik Fisika ITS

Open chat
1
Need Help?
Hello, Can I help you?