Pendaftaran

Pendaftaran

Segera daftarkan dirimu di Teknik Geofisika ITS!

Program seleksi penerimaan mahasiswa Departemen Teknik Transportasi Laut dikelola secara terpadu oleh Biro Administrasi Pembelajaran dan Kesejahteraan Mahasiswa (BAPKM). Informasi selengkapnya, silahkan kunjungi laman ini.: smits.its.ac.id.

Program seleksi penerimaan mahasiswa baru untuk program sarjana di ITS, mengacu kepada Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Permenristekdikti) Nomor Nomor 2 Tahun 2015, tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri, sebagaimana diubah dengan Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 45 Tahun 2015. Program seleksi tersebut dilakukan melalui 3 jalur seleksi, yaitu :

  1. Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN)
  2. Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)
  3. Seleksi Mandiri : Program Kemitraan dan Mandiri (PKM)

Daya tampung mahasiswa baru program sarjana  ITS untuk setiap program studi yang diterima melalui SNMPTN 30% (tiga puluh persen) pada setiap program studi, melalui SBMPTN 40% (empat puluh persen) pada setiap program studi dan melalui seleksi mandiri 30% (tiga puluh persen) pada setiap program studi.

Brosur Teknik Geofisika ITS

Persyaratan untuk Kewarganegaraan Indonesia:

  • Persyaratan kemahiran bahasa Inggris: TOEFL ITP ≥ 500, IBT ≥ 61; CBT ≥ 173; IELTS ≥ 6, TOEIC ≥ 575.
  • CV, Surat Motivasi & Surat Komitmen Orang Tua
  • Pemilihan aplikasi pertama akan didasarkan pada Laporan Akademik Sekolah Menengah / transkrip atau skor Tes SAT dan wawancara. Sedangkan pemilihan periode lamaran kedua akan didasarkan pada hasil tes Akademik ITS atau skor Tes SAT dan wawancara
  • Pendaftaran Online di: smits.its.ac.id

Untuk Kewarganegaraan Non-Indonesia:

  • Persyaratan kemahiran bahasa Inggris: TOEFL ITP ≥ 500, IBT ≥ 61; CBT ≥ 173; IELTS ≥ 6, TOEIC ≥ 575.
  • CV, Surat Motivasi & Surat Komitmen Orang Tua
  • Potensi akademisi yang luar biasa yang diukur dengan salah satu dari berikut ini:
    Laporan / Transkrip Akademik Sekolah Menengah Atas.
    Skor Tes SAT Umum dilakukan oleh The College Board (http://sat.collegeboard.org), atau
    Hasil tes Akademik ITS.
    Pernyataan kesehatan
    Surat rekomendasi
    Paspor
  • Pendaftaran Online di: smits.its.ac.id
Brosur International Undergraduate Program (IUP) Teknik Geofisika ITS