Agenda

ORIENTASI KEPROFESIAN DAN KOMPETENSI BERBASIS KURIKULUM (OK2BK)

Wed, 24 Aug 2022
2:02 pm
Share :
Oleh : Admin-Teknik Geomatika   |

Surabaya, 15 Agustus 2022

 

Kegiatan orientasi keprofesian ini merupakan kegiatan pengenalan lingkungan departemen kepada mahasiswa baru yang diadakan setiap tahunnya. Pada tahun ini, Departemen Teknik Geomatika ITS menerima sekitar 120 mahasiswa dari berbagai wilayah di Indonesia melalui beberapa skema penerimaan. Kegiatan yang umumnya disingkat OKKBK ini merupakan wadah mahasiswa baru untuk mengenal teman satu angkatan, proses belajar mengajar, perangkat di departemen, dan yang terutama adalah perihal keprofesian. OKKBK Teknik Geomatika 2022 dimulai pada hari Senin, 15 Agustus 2022 hingga jumat 19 Agustus 2022 yang diadakan secara luring di lingkungan Departemen Teknik Geomatika, FTSPK, ITS. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Departemen Teknik Geomatika, Danar Guruh Pratomo, S.T., M.T., Ph.D.

 

Serangkaian kegiatan ini meliputi: Pengenalan Fakultas dan Departemen, Motivasi dan Teknik Belajar Efektif, Pengenalan Tema OK2BK 2022 “GPS: Growing, Perfect, and Shining”, Pengenalan MBKM, Pengenalan Akademik dan Perkuliahan, Pengenalan Seluruh Labolatorium yang ada di departemen, Penganalan alat, Pengenalan organisasi mahasiswa di tingkat departemen (himpunan), dan lain sebagainya. Secara resmi kegiatan ini diselenggarakan oleh departemen dengan penanggung jawab lapangan adalah himpunan mahasiswa, HIMAGE-ITS. Pemateri yang mengisi pada setiap rangkaian acara, berasal dari berbagai pihak seperti stake holder di departemen, Kepala Lab, HIMAGE-ITS maupun individu yang dirasa mumpuni untuk membawakan materi tersebut.

 

Diharapkan kedepan, mahasiswa baru dapat mengenal lingkungan mereka menimba ilmu dalam ranah perguruan tinggi terutama dalam hal keprofesian dan kompetensi di tingkat departemen, serta dapat beradaptasi dengan sistem perkuliahan yang cukup berbeda dengan lingkungan SMA atau sederajat. Selain itu, poin belajar secara mandiri dan saling mengenal dalam satu angkatan juga ditekankan dalam kegiatan ini yang dituangkan dalam kegiatan yang menyenangkan dan mengesankan.

Selamat belajar dan selamat telah menjadi mahasiswa. Sukses!

 

Vivat!

Latest Agenda

  • Online Presentation and Workshop - 24 Oct

    Kami mengundang seluruh mahasiswa dan dosen untuk mengikuti online Presentation and Workshop dengan topik “Precision Forestry Using Lidar Technology”,

    22 Oct 2024
  • Selamat kepada wisudawan Departemen Teknik Geomatika ITS - 22 Sep

    Congratulations to the graduates of the Department of Geomatics Engineering ITS at the 130th Graduation! 🎓🌍 Your journey doesn’t

    25 Sep 2024
  • Field Camp and Hydro Camp 2024 - 30 Jun

    Menjelajahi pantai-pantai Surabaya dan sekitarnya! Dari 30 Juni hingga 7 Juli 2024, praktikum lapangan mata kuliah Kemah Kerja dan

    30 Aug 2024
Open chat
Hello
Can we help you?