News

Dosen dan Tendik Admin IT DTK Aktif dalam Pelatihan Migrasi Website

Kam, 02 Agu 2018
5:29 PM
Berita
Share :
Oleh : Admin-Teknik Kelautan   |

Saat ini ITS berbenah untuk memperbaiki peringkat ranking website ITS dengan menjadikan website ITS sebagai portal utama untuk mengakses informasi di setiap unit dan departemen di lingkungan ITS

DTK NEWS – Tanggal 31 juli – 1 Agustus 2018, Sekretaris Institut bekerjasama dengan tim website dari Direktorat Pengembangan Teknologi dan Sistem Informasi (DPTSI), selama 2 hari mengadakan kegiatan bertajuk Workshop Migrasi Website Departemen. Acara ini diselenggarakan di Vasa Hotel, Surabaya. Pelatihan ini diikuti oleh perwakilan admin IT website dari tiap Departemen di lingkungan ITS yang terdiri dari dosen dan tendik. Tujuan pelatihan ini adalah untuk memindahkan serta melengkapi web yang sudah ada di tiap Departemen dan Unit-unit di ITS ke dalam template web standar yang baru yang telah disediakan pihak ITS dengan tetap mengakomodasi aspek kekhasan tiap unit.
Hari pertama, acara di buka oleh Rektor ITS, Prof Ir. Joni Hermana M.Sc.ES., Ph.D. Dalam sambutannya rektor ITS menyampaikan tujuan diadakannya pelatihan. ”Terkait dengan perubahan jaman industri 4.0. ITS dituntut untuk mampu mengelola website secara baik dengan konten informasi yang aktual”, Ujarnya.

Pembukaan Pelatihan Migrasi Website oleh Rektor ITS Prof. Ir. Joni Hermana, M.Sc ES., Ph.D.

Memasuki acara hari pertama, peserta pelatihan mendapatkan materi pengenalan fitur-fitur dashboard untuk admin. Kemudian setelah ishoma dilanjutkan sesi mempelajari menu navigasi website.

Perwakilan tim web Departemen Teknik Kelautan Dr. Eng. Shade Rahmawati ST, MT (no. 4 dari kanan), Zuhud Ubaidillah (no. 3 dari kiri). Foto bersama dengan peserta dari departemen lain.

Setelah mendapatkan materi yang cukup lengkap, maka di hari terakhir pelatihan, peserta mendapat tugas dari panitia untuk mengisi konten web sesuai dengan profil di setiap Departemen atau Unit. Adapun persyaratan minimum yang harus dipenuhi oleh peserta pelatihan dalam mengisi konten web, adalah: 1. Home, navbar dan Sub Navbar harus sudah bisa berfungsi dengan baik, 2. Konten tentang Akademik, Fasilitas, Sejarah, Visi dan misi, Akreditasi serta Daftar dosen dan staff harus sudah diisi dengan lengkap.

Dari beberapa syarat minimum yang sudah ditentukan, Perwakilan tim web dari Departemen Teknik Kelautan mendapat apresiasi yang sangat bagus dari panitia web ITS, karena selesai paling cepat dengan konten yang lengkap dan baik diantara peserta yang lain. (zud)

Latest News

  • Boskalis Visited Ocean Engineering ITS

      DTKNEWS – Boskalis Company visited the Ocean Engineering Department on 6th May 2024 to have a break-thru collaboration.

    22 Mei 2024
  • Kunjungan Kuliah Lapangan Program Studi Teknik Kelautan ITB

    Ngopi Susu” – Ngobrol Perihal Isu-Isu. Terdengar menarik bukan? Senin, 13 Mei 2024, Departemen Teknik Kelautan ITS menerima kunjungan

    16 Mei 2024
  • Ngopi Susu: Kolaborasi Teknik Kelautan ITB dan ITS

    DTKNEWS – Ngopi susu (ngobrol perihal isu-isu) merupakan kolaborasi acara antara Himpunan Mahasiswa Teknik Kelautan ITS (himatekla) dengan Keluarga

    15 Mei 2024