News

KINI Gandeng PKH ITS dan ISNU Mengenalkan Halal

Jum, 11 Okt 2019
8:04 am
Informasi
Share :
Oleh : Admin-TeknikKimia   |

Kehalalan suatu produk makanan maupun minuman menjadi isu yang hangat dibicarakan dewasa ini di Indonesia. Pemahaman akan kaidah halal beserta sertifikasinya menjadi hal yang penting untuk diterapkan oleh pemilik usaha di bidang pangan. Atas dasar itu, maka Kajian Islam Nurul Ilmi Departemen Teknik Kimia ITS, bekerjasama dengan PKH (Pusat Kajian Halal) LPPM ITS serta ISNU (Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama) Kota Surabaya mengadakan Workshop Halal bagi UMKM pangan di lingkup Keputih – Gebang dan sekitarnya. Dengan mengusung tema “Pendampingan Sinergis Berkelanjutan Kaidah Halal terhadap UMKM di Surabaya guna Mewujudkan Produk yang Halalan Thayyibah”, workshop ini dilaksanakan bertempat di Aula Odjoe Djoeriaman Departemen Teknik Kimia ITS pada hari Sabtu, 21 September 2019. Kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ainun Hikam diikuti dengan pemberian kata sambutan Setiyo Gunawan, Ph.D selaku Ketua Tim Pengabdian Masyarakat sekaligus mewakili Kepala Departemen Teknik Kimia dan Dr.rer.nat. Fredy Kurniawan yang mewakili Kepala LPPM ITS.

Sambutan Ketua Tim Pengabdi, Setiyo Gunawan, Ph.D

Dalam sambutannya Gunawan membeberkan data terkait dengan isu makanan halal di dunia. Berdasarkan Global Islamic Economy Indicator GIE Report 2014-2015, tingkat konsumsi masyarakat muslim  dunia  pada  makanan halal sebesar  $1,292  triliun (18% dari pasar global) dan diproyeksikan  bertumbuh  sebesar 16%. Populasi umat Islam Indonesia tercatat 207 juta (BPS 2014). GIE indicator 2016/2017 menyatakan bahwa Indonesia masih berada pada peringkat 10. Potensi  belanja umat  muslim di  Indonesia pada  sektor  ini  diperkirakan   mencapai   $213 miliar pada tahun 2021. Di kalangan masyarakat Indonesia, meski mayoritas muslim, belum semua sadar dengan aspek halal. Banyak masyarakat yang tidak bertanya dulu kepada pedagangnya, apakah daging yang mereka pasarkan sudah jelas halal. Mungkin masyarakat kita berhusnudzon, “Ah, pedagangnya kan orang Islam juga, pakai kerudung atau peci, pasti dagangan mereka  sudah pasti halal”. Padahal diantara para pedagang tidak semua mengerti aspek-aspek dalam kehalalan produk dagangan mereka. Oleh karena itu, Pusat Kajian Halal (PKH) ITS, Kajian Dakwah Nurul Ilmi Teknik Kimia, dan Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) bekerjasama dengan beberapa pihak yang peduli dengan isu halal ini, yaitu Pemerintah Kota Surabaya dan Jatim Expo menyelenggarakan “Workshop Halal ITS 2019”. Gunawan yang juga Sekretaris Departemen Teknik Kimia ITS menambahkan, bahwa kegiatan ini sebagai rangkaian kegiatan besar, yaitu IT’S Halal Festival yang akan diadakan pada tanggal 28 Nov sd 1 Des 2019 di JATIM EXPO, berisi berbagai kegiatan seperti seminar, pelatihan, pameran buku dan pendidikan, bazar makanan halal, pakaian, kosmetika, travel, dan lain lain.

Dalam sambutan lainnya, Fredy yang sekaligus Ketua PKH ITS menyampaikan bahwa LPPM ITS sangat mendukung upaya-upaya seperti yang dilakukan KINI dan Departemen Teknik Kimia untuk lebih mengenalkan dan sekaligus mendampingi masyarakat untuk mendapatkan sertifikasi halal.

Rangkaian materi dibuka dengan sosialisasi UU No. 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal oleh Dr. Nurul Jadid dari ISNU. Dalam undang-undang tersebut dijelaskan bahwa untuk menjamin produk halal, pemerintah akan membentuk BPJH (Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal) yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Menteri. Dalam penyelenggaraan JPH (Jaminan Produk Halal), BPJPH berwenang salah satunya menerbitkan dan mencabut Sertifikat Halal dan Label Halal pada Produk. Dalam melaksanakan wewenangnya, BPJPH bekerja sama dengan kementerian dan/atau lembaga terkait LPH (Lembaga Pemeriksa Halal) dan MUI.

Pemaparan materi secara panel yang dimoderatori Ketua KINI, Awaluddin Firman. Pemateri dari kanan ke kiri (Tatik Lely Juwita, S.E, Dr. rer.nat Fredy Kurniawan, Dr. Nurul Jadid)

Materi kedua dilanjutkan dengan Sosialisasi Tata Cara Pendampingan Halal Centre ITS untuk sertifikasi Halal oleh Kepala Pusat Studi PKH ITS/ Halal Center ITS, Dr. rer.nat Fredy Kurniawan. PKH ITS telah melakukan pendampingan terhadap beberapa UMKM dalam usaha mendapatkan sertifikasi halal. Materi penutup yaitu Sosialisasi Program Pendampingan Halal untuk UMKM, disampaikan oleh Tatik Lely Juwita, S.E dari Dinas Industri dan Perdagangan Kota Surabaya. Dalam paparannya, Tatik menjelaskan Pemkot Surabaya menfasilitasi dan membantu bagi UMKM yang ingin produknya mendapatkan sertifikasi halal. Penyampaian materi oleh ketiga pembicara tersebut dilakukan secara panel yang dimoderatori oleh Ketua KINI, Awaluddin Firman. Dalam sesi tanya jawab, menarik perhatian para peserta workshop yang mayoritas berasal dari UMKM dan lembaga – lembaga dakwah departemen di ITS kepada pembicara terkait halal dan sertifikasinya. UMKM berharap bisa didampingi oleh mahasiswa dan PKH ITS untuk pengurusan sertifikasi halal dari produk-produknya. Kegiatan makin meriah dengan penampilan bintang tamu yaitu UKM Cinta Rebana dengan menyenandungkan lagu-lagu islami yang menyita atensi peserta workshop. Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Pembina KINI, Dr.Eng. R. Darmawan dan pemberian kenang-kenangan dari Kepala Departemen Teknik Kimia, Juwari, Ph.D kepada ketiga pembicara. Harapan dari adanya workshop ini kedepan, pelaku usaha pangan di Keputih – Gebang dan sekitarnya lebih memahami akan hukum halal dan menerapkannya di aktifitas kesehariannya dalam berjualan, sekaligus sebagai tambahan wawasan dalam mencapai sertifikasi halal bagi produk-produknya.

Pemberian cinderamata oleh Kepala Departemen Teknik Kimia, Juwari, Ph.D kepada para pemateri

 

Foto bersama acara workshop

 

 

 

 

 

 

 

Latest News

  • International Exposure pada Mahasiswa Semester Awal Prodi Teknik Pangan melalui Kuliah Tamu

    Selasa, 10 September 2024 sebanyak 72 mahasiswa baru (semester 1) prodi Teknik Pangan Angkatan 2024 mendapatkan kesempatan international exposure

    12 Sep 2024
  • Berita Ujian Tertutup dan Yudisium S3 Masa Gasal 2024 -2025

    Sejalan dengan agenda Kurikulum Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), untuk Wisuda ITS ke – 131, Program Studi Pascasarjana, Departemen

    12 Sep 2024
  • Seminar Promosi Doktor Baru Teknik Kimia Genap 2024

    Departemen Teknik Kimia – Fakultas Teknologi Industri dan Rekayasa Sistem (DTK – FTIRS) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) melaksanakan

    28 Agu 2024