Silakan hubungi kami di sini:
Departemen Teknik Mesin, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (DTM-ITS) sebagai salah satu departemen yang sudah berusia lebih dari 60 tahun mempunyai potensi besar untuk berperan aktif dalam pencapain target internasionalisasi ITS. Departemen Teknik Mesin memiliki sekitar 50 dosen dengan kualifikasi Professor dan Doktor yang memiliki kompetensi bidang rekayasa energi, desain, metalurgi, dan manufaktur. DTM ITS sudah menghasilkan ribuan alumni dan telah berperan penting dalam pembangunan sumberdaya manusia di Indonesia dan telah tersebar di banyak perusahaan global baik di dalam maupun luar negeri.
Wismar University, atau lengkapnya Wismar University of Applied Sciences Technology, Business and Design, Germany adalah universitas University didukung tenaga pengajar yang memiliki kompetensi dalam bidang bisnis dan desain rekayasa energi. Sehingga merupakan partner potensial bagi DTM ITS untuk menyelenggarakan program Joint Degree dalam bidang Teknik Mesin dengan konsentrasi rekayasa Energi Terbarukan (Renewable Energy).
Renewable energy merupakan sumber energy yang terbarukan dan relative bebas polutan serta akan menjadi tumpuan sumber-sumber energy pada masa depan. Jerman merupakan salah satu negara Eropa yang sangat giat dalam penelitian Teknologi dan Pengelolaan Energi Terbarukan dan sebaliknya Indonesia mempunai potensi sumber-sumber energi terbarukan yang sangat besar dan berlimpah. Kerjasama DTM ITS dan Wismar Universtity dalam bentuk Join Degree akan mencetak Sarjana Teknik Mesin yang punya kompetensi tinggi dalam rancang bangun teknologi dan pengelolaan energi yang berasal dari energi terbarukan. DTM ITS dan Wismar University bersepakat untuk mencetak Sarjana Teknik Mesin dengan peminatan/fokus di bidang Energi Terbarukan yang nantinya bisa berperan aktif dalam pengembangan Teknologi dan Pengelolaan Energi Terbarukan baik di Indonesia maupun di Eropa.
Tahapan dan mekanisme perkuliahan Joint Degree diperlihatkan dan diilustrasikan dalam Gambar 1. Seleksi mahasiswa dilakukan dengan Sistem Seleksi Kemitraan Mandiri (SKM). Pada semester 1 dan 2, peminat Joint Degree mendapatkan mata kuliah Dasar ilmu pengetahuan. Sedangkan semester 3 dan 4, mahsiswa Joint Degree akan mendapatkan mata kuliah Dasar Keahlian Teknik Mesin.
Semester 5-6, matakuliah Renewable Energy Tecchnology diampu oleh Dosen Wismar University yang akan diajarkan dengan sistem module, dimana 16 kali pertemuan yang diatur dalam peraturan akademik ITS akan dilakukan dengan pola pengajaran sistem block. Sehingga 16 kali pertemuan tersebut akan diselesaikan dalam waktu 6-8 minggu (1-2 bulan). Sebelum semester 8 akan dilakukan evaluasi terhadap mahasiswa yang berprestasi dan diberikan kesempatan untuk mengikuti magang kerja dan pengerjaan Tugas Akhir (TA) di Wismar University Jerman dan Partner company program ini di Eropa.
Lulusan program ini mempunyai kompetensi Dasar Teknik Mesin dengan fokus kompetensi di bidang Rekayasa dan Sistem Energi Terbarukan. Lulusan program ini akan mendapat dua gelar dan ijazah, yaitu Sarjana Teknik (S.T) dari ITS, dan Bachelor of Engineering (B.Eng.) dari Wismar University. DTM ITS telah mendapatkan akreditasi A dari badan akreditasi di Indonesia (BAN-PT) yang sudah empat kali berturut-turut, Akreditasi Internasional IABEE (Indonesia Accreditation Board fo Education Engineering) yang merupakan anggota dari Washington Accord dan mendapat pengakuan AUN-QA (Asian University Network-Quality Assurance). Sedangkan ijazah B.Eng terakreditasi di Lembaga akreditasi Eropa. Sehingga lulusan program ini mempunyai kompetensi Teknik mesin yang diakui di dunia dan langsung dapat bekerja di Eropa.
Program sarjana Teknik Mesin Joint Degree ini akan mengakomodasi sekitar dari 60% matakuliah kompetensi dasar program Sarjana Regular Departemen Teknik Mesin ITS. Dan sisanya sekitar 40% mata kuliah merupakan mata kuliah Energi Terbarukan dan sistemnya yang nantinya akan diampu oleh dosen-dosen dari Wismar University. Struktur distribusi kredit (SKS) dan daftar matakuliah lengkap seperti terlihat di gambar dibawah ini, dimana matakuliah yang diampu oleh DTM ITS adalah matakuliah umum, Dasar, dan muatan lokal ITS. Sedangkan sisanya yang merupakan mata kuliah Teknologi Energi Terbarukan akan diampu oleh dosen dari universitas Wismar.